Arfan Basmin Kampanye Politik Uang Dalam Reses Sidang II Di Larompong

Sab, 10 Feb 2024 09:28:41pm Dilihat 8 kali author Admin
IMG-20240210-WA0310

LUWU, Pilarnewsonline.com – Anggota DPRD Kabupaten Luwu, Dapil 3 dari partai PPP. H. Andi Muhammad Arfan Basmin, dengan lantang menyatakan menolak praktek politik uang atau ‘Money Politic’ pada penyelenggaraan pemilu tahun 2024.

Hal tersebut diungkapkannya saat ditanyai warga soal tahun politik di halaman Kantor Camat Larompong Selatan, dalam rangka kegiatan reses masa sidang II tahun 2024 pada Sabtu, (10/2) siang.

Menurut Arfan, dari partai PPP Luwu, setiap warga negara khususnya masyarakat Larompong Selatan memiliki hak suara yang harus dimuliakan pada pesta demokrasi nantinya. Sehingga, tidak pantas jika diciderai dengan praktek jual beli suara.

“Saya bisa saja memberikan bapak-ibu amplop dengan nilai tiga ratus ribu sampai lima ratus ribu setelah kegiatan ini nanti. Tapi itu tidak saya lakukan, karena nilai harga diri bapak ibu lebih dari itu. Kepercayaan bapak/ibu kepada saya jauh lebih besar daripada uang yang ada di dalam amplop,” kata Arfan .

Lebih jauh, Arfan mengajak masyarakat yang hadir untuk menjadi pemilih yang cerdas. Bukan memilih karena janji atau pemberian imbalan.

“Saya hadir bersama bapak/ibu sekalian selama ini, bukan untuk memberikan uang atau sejenisnya, tapi untuk mengabdikan diri kepada masyarakat. Kalau bapak/ibu minta suaranya dibeli, saya akan jawab TIDAK ADA DAN SAYA TIDAK AKAN LAKUKAN, Tapi jika bapak/ibu butuh atau punya kebutuhan maka InshaAllah saya akan selalu ada bersama kalian semampu saya. Jelas saya tidak berjanji, karena bapak/ibu sekalian bisa melihat kinerja saya selama hampir 2 tahun menjadi PAW,” terang Arfan.

Di tempat yang sama, Rachmat Abdullah, seorang Warga setempat berharap Arfan bisa melanjutkan pembangunan di Larompong selatan hingga 2029 nantinya. Pasalnya, Arfan disebut mampu merealisasikan aspirasi yang diterima di Masyarakat.

“Terima kasih atas bantuan yang selama ini diberikan kepada kami di Larompong selatan. Ada berupa lampu jalan, jalan beton, pembangunan Aula, bantuan bibit, dan banyak bantuan lainnya, padahal baru menjabat hampir 2 tahun. Kami syukuri apa yang kami dapat saat ini, tapi kami berharap bantuan-bantuan seperti ini bisa ditingkatkan lagi, hingga tahun 2029 mendatang,” harap Rahmat.

Sementara ditempat yang sama, Kepala Sekolah SD Tobemba Desa Babang, Nuraeni berharap ada bantuan melalui Aspirasi Arfan Basmin berupa bibit – bibit tanaman untuk penataan halaman sekolahnya agar nampak terlihat lebih asri.

“Selama ini banyak bantuan tapi ke sektor pertanian, ke jalanan, dan infrastruktur lainnya. Kita dari pendidikan juga mau kalau itu diarahkan juga ke sekolah. Seperti kami, butuh taman supaya sekolah juga kelihatan asri, sehingga lebih nyaman,” kata Nuraeni.

Dalam rese tersebut hadir pula Kaban Kesbangpol Kabupaten Luwu, H Kamal., Camat Larompong, Herman., Kabid Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Kabupaten Luwu, Yusuf Kaya., Kabid Holti Dinas Pertanian, Sudirman, sejumlah Kepala Desa, dan Anggota Panwascam Larompong Selatan.

Untuk diketahui, Arfan Basmin merupakan Anggota DPRD Kabupaten Luwu yang menjadi pejabat antar waktu (PAW) menggantikan Hasdir dari fraksi PPP. Arfan baru menjabat selama 2 tahun. Sebelumnya Arfan merupakan Kepala Desa Senga Selatan, kecamatan Belopa. Saat menjabat kepala desa, Arfan dikenal memimpin ketua Asosiasi kepala desa se-Kabupaten Luwu. (pn/rs-ftw)

Baja Juga

News Feed

Pengamanan Pilkada Luwu Tahun 2024, Polres Lakukan Pembekalan Anggota Satlinmas 

Rab, 24 Jul 2024 10:13:09pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. membuka secara resmi kegiatan pembinaan dan pembekalan anggota Satlinmas...

Permudah Pelayanan, Kapolda Sulsel Launching 4 Aplikasi Baru Biro SDM Polda Sulsel

Rab, 24 Jul 2024 09:53:52pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - SUSLEL, Biro Sumber Daya Manusia (Biro SDM) Polda Sulsel, menggelar Rapat Kerja Teknis (Rakernis) sekaligus launching...

Menuju Indonesia Emas 2045, Bupati Luwu Terapkan Pendidikan Akhlak Sejak Dini Pada Kegiatan HAN 2024

Rab, 24 Jul 2024 09:39:13pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Pemerintah Kabupaten Luwu melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) bersama Forum Anak...

Kunker Ke Kecamatan Bua, Bupati Luwu Tinjau Pelaksanaan Pasar Murah dan Perekaman KTP Elektronik

Sel, 23 Jul 2024 05:18:07pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Usai menjemput Pj. Gubernur Sulawesi Selatan di Bandara Lagaligo Bua, Pj. Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh melanjutkan...

Hadiri HUT Bhakti Adhyaksa Ke-64 Tahun 2024, Ini Ucapan Selamat Kapolres Luwu

Sel, 23 Jul 2024 05:09:42pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. sambangi Kantor Kejaksaan Negeri Luwu dan menghadiri syukuran peringatan...

Dapat Kejutan Dari Masyarakat Luwu Di Ultah Ke-55 Tahun, Ini Ucapan Bupati Luwu

Sel, 23 Jul 2024 05:01:08pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Penjabat (Pj) Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh mendapat kejutan dari masyarakat saat melakukan kunjungan kerja di sejumlah...

Perkosa Anak di Bawah Umur, Pria Dusun Kambuno Diringkus Tim Resmob Polres Luwu

Sel, 23 Jul 2024 04:45:34pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Satreskrim Polres Luwu amankan seorang pria pelaku pemerkosaan kepada anak di bawah umur berinisial “ALX” (24 thn)...

PT Masmindo Dwi Area Terima Penghargaan Wajib Pajak dengan Kontribusi Terbesar Tahun 2023

Sel, 23 Jul 2024 12:05:01pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) menjadi salah satu Wajib Pajak yang menerima Piagam Penghargaan Wajib Pajak dengan Kontribusi...

MDA Dan UNHAS MoU Sinergi untuk Mitigasi Bencana

Sab, 20 Jul 2024 08:20:22pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Hasanuddin...

Upaya Pemerataan Ekonomi Lokal, PT Masmindo Dwi Area Kolaborasi Bersama Mitra Dan Petrosea

Sab, 20 Jul 2024 08:05:50pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) menginisiasi pertemuan dengan Petrosea dan seluruh mitra kerja (11 Juli 2024) untuk merumuskan...