Konfrensi Pers, Ini Penyampaian Pihak PT.BMS Luwu

Kam, 16 Jun 2022 05:40:52pm Dilihat 187 kali author Admin
PT.BMS

LUWU, Pilarnewsonline.com – Site Manager PT.BUMI MINERAL SULAWESI (BMS) Kabupaten Luwu, Zulkarnain,ST di dampingi Legal PT.BMS, Abdul Salam,SH dan Andi Agung Kaddiraja,SH adakan Konfrensi Pers di Room The Zoel Belopa, Kamis (16/6/2022)

Pada awak media Zulkarnain menyampaikan bahwa Industri mineral masih belum menjadi industri yang dikelola secara Nasional oleh Pemerintah Indonesia padahal potensi ekonomi dan tenaga kerja yang dimiliki sangat besar. Menyadari hal tersebut, Kalla kemudian mendirikan PT.Bumi Mineral Sulawesi sebagai bentuk kontribusi nyata terhadap perekonomian nasional.

“PT.Bumi Mineral Sulawesi atau BMS merupakan salah satu unit bisnis kami yang bergerak dibidang proyek smelter ferro nickel dengan kapasitas mencapai 33.000 MT, Smelter Nickel Sulfat Battery Grade dengan kapasitas mencapai 31.400 MT, dan Power House dengan kapasitas 3×75 MW yang terletak di Kabupaten Tana Toraja, Sulawesi Selatan,” tutur Zulkarnain

PT.BMS saat ini menggunakan teknologi Electric Furnace (EF) yang menjadi teknologi terdepan dalam industi smelter nikel di Indonesia. Lanjut Zulkarnain, saat ini lokasi pabrik berada di Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan dan Insya Allah akan beroperasi pada tahun 2023 mendatang.

“Insya Allah, rencana Proyek Tahap Pertama segera beroperasi pada Maret 2023 pada Pabrik FerroNickel dan Pabrik Nickel Sulfate Battery Grade direncanakan akan beroperasi pada Mei 2024 mendatang, sesuai dengan dokumen Lingkungan terkait penyerapan tenaga kerja adalah 70% untuk Masyarakat Lokal dan 30% untuk tenaga kerja dari luar daerah, ” ungkap site Manager PT.BMS Luwu

Terkait persoalan izin Analisis Dampak Lingkungan Hidup (AMDAL), Site Manager PT.BMS tersebut menyampaikan pihak perusahaan sudah klarifikasi terkait dengan izin, “Namun masyarakat dan pemerintah daerah harus memahami, bahwa Kami BMS di Luwu hanya mengelola bahan mentah dari cabang BMS yang di Tenggara, kami di Luwu bukan menambang hanya mengelola bahan mentah dari sana.” Terangnya

“Miskomunikasi pemahaman ini yang menjadi salah satu kendala bagi kami dan Insya Allah akan kami klarifikasi serta sosialisasi bahwa keberadaan kami di Luwu untuk membangun daerah ini dan mengutamakan masyarakat lokal yang memiliki skiil serta SDM sesuai kebutuhan Perusahaan nantinya,”

“Untuk itu, Kami pihak BMS besar harapan, saat BMS di Luwu beroperasi nantinya di 2023 dan 2024, 70% penyerapan tenaga kerja untuk masyarakat Luwu bisa terpenuhi sesuai aturan Perusahaan dan kami juga berharap supaya masyarakat bersama Pemerintah Daerah kabupaten Luwu mendukung proses rencana kegiatan kami BMS supaya bisa berjalan lancar atas dukungan dari semua pihak demi membangun Kabupaten Luwu kedepan.” Tutup Zulkarnain (pn/hyn)

Baja Juga

News Feed

Pengamanan Pilkada Luwu Tahun 2024, Polres Lakukan Pembekalan Anggota Satlinmas 

Rab, 24 Jul 2024 10:13:09pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. membuka secara resmi kegiatan pembinaan dan pembekalan anggota Satlinmas...

Permudah Pelayanan, Kapolda Sulsel Launching 4 Aplikasi Baru Biro SDM Polda Sulsel

Rab, 24 Jul 2024 09:53:52pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - SUSLEL, Biro Sumber Daya Manusia (Biro SDM) Polda Sulsel, menggelar Rapat Kerja Teknis (Rakernis) sekaligus launching...

Menuju Indonesia Emas 2045, Bupati Luwu Terapkan Pendidikan Akhlak Sejak Dini Pada Kegiatan HAN 2024

Rab, 24 Jul 2024 09:39:13pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Pemerintah Kabupaten Luwu melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) bersama Forum Anak...

Kunker Ke Kecamatan Bua, Bupati Luwu Tinjau Pelaksanaan Pasar Murah dan Perekaman KTP Elektronik

Sel, 23 Jul 2024 05:18:07pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Usai menjemput Pj. Gubernur Sulawesi Selatan di Bandara Lagaligo Bua, Pj. Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh melanjutkan...

Hadiri HUT Bhakti Adhyaksa Ke-64 Tahun 2024, Ini Ucapan Selamat Kapolres Luwu

Sel, 23 Jul 2024 05:09:42pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. sambangi Kantor Kejaksaan Negeri Luwu dan menghadiri syukuran peringatan...

Dapat Kejutan Dari Masyarakat Luwu Di Ultah Ke-55 Tahun, Ini Ucapan Bupati Luwu

Sel, 23 Jul 2024 05:01:08pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Penjabat (Pj) Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh mendapat kejutan dari masyarakat saat melakukan kunjungan kerja di sejumlah...

Perkosa Anak di Bawah Umur, Pria Dusun Kambuno Diringkus Tim Resmob Polres Luwu

Sel, 23 Jul 2024 04:45:34pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Satreskrim Polres Luwu amankan seorang pria pelaku pemerkosaan kepada anak di bawah umur berinisial “ALX” (24 thn)...

PT Masmindo Dwi Area Terima Penghargaan Wajib Pajak dengan Kontribusi Terbesar Tahun 2023

Sel, 23 Jul 2024 12:05:01pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) menjadi salah satu Wajib Pajak yang menerima Piagam Penghargaan Wajib Pajak dengan Kontribusi...

MDA Dan UNHAS MoU Sinergi untuk Mitigasi Bencana

Sab, 20 Jul 2024 08:20:22pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Hasanuddin...

Upaya Pemerataan Ekonomi Lokal, PT Masmindo Dwi Area Kolaborasi Bersama Mitra Dan Petrosea

Sab, 20 Jul 2024 08:05:50pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) menginisiasi pertemuan dengan Petrosea dan seluruh mitra kerja (11 Juli 2024) untuk merumuskan...