Tindak Lanjut Keputusan Mendagri, 07 Juni Luwu Resmi “New Normal”

Ming, 31 Mei 2020 03:48:31pm Dilihat 0 kali author Admin

AKBP.FAJAR DANI SUSANTO,S.ik,SH : “Paling Utama, Kerjasama dan Kesadaran Masyarakat dalam Memutus Mata Rantai Penularan”

LUWU, PilarNews – Kapolres Luwu, AKBP.Fajar Dani Susanto dan juga sebagai Ketua Pelaksana harian Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Luwu, memimpin rapat koordinasi yang menghadirkan para Camat se Kabupaten Luwu, Pengurus Masjid Agung dan Masjid Raya al-Islah Belopa, Pengurus Dewan Masjid Indonesia Kab Luwu, Tokoh Agama serta tokoh masyarakat di Tribun Lapangan Andi Djemma Belopa, Kelurahan Senga Kecamatan Belopa, minggu (31/05)

Rapat Koordinasi yang dimaksud dalam rangka menindak lanjuti Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 440-830 Tahun 2020 tentang Pedoman Tatanan Normal Baru Produktif dan Aman Covid-19. Pedoman ini berlaku bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan kementerian dalam negeri dan pemerintahan daerah.

Dalam kegiatan rapat tersebut, turut hadir Kepala BPBD, Rahman Mandaria, Sekretaris dinas Kesehatan, dr Rosnawari Basir, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Amang Usman, Kepala Badan Kesbangpol, H Alim Bahcry, Direktur RSUD Batara Guru, dr. Daud Mustakim, Kepala Kantor Kementerian Agama Kab Luwu, H Jufri dan Dandramil Belopa, Kapten CBA Marthen Luther.

Sebagai Kapolres sekaligus Ketua Harian Tim Gugus, Fajar mengatakan bahwa Covid-19 adalah wabah yang sampai sekarang belum ditemukan obatnya sehingga sangat susah untuk menentukan kapan pandemik ini akan berakhir. “Dengan Kondisi yang kita alami saat ini, akhirnya memunculkan sebuah istilah kondisi normal yang baru (New Normal)”.

Dimana masyarakat pada akhirnya harus hidup berdampingan dengan ancaman virus corona, sebagai upaya mengembalikan aktivitas kehidupan masyarakat dan penyelenggaraan pemerintahan pada kondisi sebelum terjadinya covid-19, yang disebut dengan Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19, kata AKBP Fajar Dani Susanto.

“Namun untuk memasuki tahapan ini ada beberapa poin penting untuk dipedomani, antara lain adalah sinergitas masyarakat mulai dari tingkat dusun, desa, kecamatan hingga kabupaten untuk secara bersama-sama dan proaktif dalam menghentikan penularan covid-19. Perlu melengkapi peralatan medis dan tempat isolasi terpusat, mampu menekan resiko dari wabah Covid-19, penerapan protokol kesehatan tetap dilaksanakan, serta mampu mengontrol carrier atau seseorang yang memiliki kemungkinan membawa dan menyebarkan Covid-19”.

Tatanan Hidup Normal Baru Produktif dan Aman Covid-19 secara resmi akan diberlakukan pada tanggal 7 Juni 2020, selang waktu seminggu dari sekarang kita manfaatkan untuk melakukan evaluasi dan kajian untuk mengetahui sejauhmana kesiapan kita dalam menghadapi kondisi kedepan. Kajian-kajian yang perlu kita lakukan adalah bagaimana upaya kita untuk memperketat pergerakan manusia dari luar daerah Kabupaten Luwu yang mungkin menjadi carrier atau pembawa virus. Selain itu, memperketat penerapan protokol kesehatan, jika perlu kita tentukan beberapa kawasan dan lokasi fasilitas umum sebagai Zona Wajib menggunakan masker dan mempertimbangkan pemberian sanksi bagi masyarakat yang melanggar”, lanjutnya.

Strategi dalam memperketat pengawasan orang yang keluar masuk di Kabupaten Luwu antara lain mengevaluasi dan melakukan perbaikan-perbaikan pada pos batas kota serta mengoptimalkan peran dari masyarakat terutama ditingkat dusun, desa dan kecamatan untuk melaporkan setiap ada pendatang di wilayahnya.

“Kajian lainnya yang perlu mendapat perhatian adalah ketersediaan sarana cuci tangan pada fasilitas umum, masjid dan pusat perbelanjaan seperti di pasar dan toko. Selama seminggu kedepan akan kita evaluasi semua yang terkait dengan pelaksanaan Protokol kesehatan, jadi tidak serta merta kita langsung menerapkan tatanan hidup normal baru tetapi perlu ada persiapan dan kajian. Yang paling utama adalah kerjasama dan kesadaran masyarakat dalam membantu memutus mata rantai penularan Covid-19”. Harapnya (sumber*mc.kominfo)

Baja Juga

News Feed

Ukir Prestasi, Tim Pocil Polres Luwu Raih Juara Harapan II Tingkat Polda Sulsel

Kam, 19 Sep 2024 07:14:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Polisi Cilik (Pocil) dibawah asuhan Satlantas Polres Luwu, berhasil meraih juara harapan II dalam lomba Pocil yang...

Komitmen Polri Untuk Menjaga Netralitas, Kapolda Sulsel Berikan Sanksi Kepada 2 Perwira Diduga Timses Calon Bupati Bone

Kam, 19 Sep 2024 07:02:02pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Dua oknum polisi di jajaran Polda Sulawesi Selatan, terancam mendapatkan sanksi akibat dugaan pelanggaran netralitas...

Cagub- Cawagub Sulsel Bakal Dikawal 21 Polisi, Ketua KPU dan Bawaslu Masing-masing 6 Personel

Kam, 19 Sep 2024 06:40:53pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, menjamin keamanan setiap calon gubernur dan wakil gubernur...

Tahapan Kampanye Jadi Puncak Kerawanan Pilkada, Polda Sulsel Siagakan 7.656 Polisi

Kam, 19 Sep 2024 06:09:10pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, menyiagakan 7.656 personel dalam mengawal jalannya tahapan kampanye Pilkada...

Tim Resmob Polres Luwu Gercep Ringkus Dua Pelaku Aniaya Dengan Sajam di Desa Tampa

Kam, 19 Sep 2024 05:47:38pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tim Resmob Satreskrim Polres Luwu, gerak cepat (Gercep) dan berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana...

Serukan Pilkada Damai, Kapolda Sulsel Bagikan Ratusan Sembako ke Masyarakat Pulau Lae-lae

Kam, 19 Sep 2024 05:37:47pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com -- Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian Djajadi SIK, MH, melakukan kunjungan ke Pulau Lae-lae, Kecamatan Ujung Pandang,...

Bupati Luwu Presentasekan Laporan Kinerja Triwulan II Dihadapan Tim Evaluator Kemendagri

Kam, 19 Sep 2024 04:37:22pm

JAKARTA, Pilarnewsonline.com – Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si menyampaikan laporan kinerja pada Triwulan II (30 Mei - 21 Agustus...

Pihak PT Masmindo Dwi Area (MDA) Klarifikasi Terkait Tuduhan Penyerobotan Lahan Yang Beredar Di Medsos

Kam, 19 Sep 2024 02:43:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sehubungan dengan video dan berita yang beredar mengenai tuduhan bahwa PT.Masmindo Dwi Area (MDA) telah melakukan...

Pilkada Damai, Kapolres Luwu Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Sen, 9 Sep 2024 01:05:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tahapan pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu terus bergulir, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K.,...

Kesiapsiagaan Bencana Di Luwu, MDA Gelar Latihan Bersama Instansi Terkait

Jum, 30 Agu 2024 06:45:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) lakukan giat Latihan Bersama kesiapsiagaan Bencana yang bekerjasama dengan Badan...