IMG-20230417-WA0166

AKBP ARISANDI, SH.SIK.MSi : “Agar Tercipta Mudik Yang Aman dan Berkesan Bagi Masyarakat”.

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. bersama Bupati Luwu yang diwakili Sekda Kabupaten Luwu Drs. H. Sulaiman M.M. pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2023 dalam rangka Pengamanan Idul Fitri 1444 H betempat di halaman Mapolres Luwu, Senin (17/4/2023).

Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat 2023 dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia mulai dari Mabes Polri sampai kewilayahan dengan tema  “Mudik Aman Berkesan”. Operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari terhitung mulai tanggal 18 April sampai tanggal 1 Mei 2023.

Operasi Ketupat merupakan operasi pengamanan rutin Kepolisian untuk mengamankan perjalanan saat arus mudik dan balik selama momentum lebaran agar berjalan aman dan lancar.

AKBP Arisandi ketika membacakan amanat Kapolri Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. mengatakan bahwa apel gelar pasukan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan operasi ketupat 2023. Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata sinergitas Polri dengan stakeholder terkait dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H.

“Seperti kita ketahui bahwa kerja keras bersama pada pengamanan mudik lebaran tahun lalu mendapatkan apresiasi dari masyarakat berdasarkan Survei Indikator periode tanggal 5 sampai 10 Mei 2022, terdapat 73,8 % masyarakat merasa puas atas kinerja pemerintah dalam penyelenggaraan dan penanganan arus mudik tahun 2022. Kemenhub RI memperkirakan potensi pergerakan masyarakat akan mengalami peningkatan dari 85,5 Juta orang pada tahun 2022 menjadi 123,8 juta orang pada tahun 2023 atau meningkat 44, 8 %.

Berkaitan dengan hal tersebut Presiden Joko Widodo juga sudah menekankan kehati-hatian kita dalam menghitung dan mengkalkulasi angka tersebut untuk menentukan langkah lebih lanjut yang harus diambil.

AKBP Arisandi melanjutkan bahwa Operasi Ketupat 2023 melibatkan 148.261 personil gabungan yang terdiri dari TNI / Polri, Kementrian terkait, BNPB, BMKG, Basarnas, Pertamina, Jasa Raharja, Jasa Marga, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, Pramuka dan mitra Kamtibmas lainnya. Para personil tersebut nantinya menempati 2.787 Pos dengan rincian: 1.857 Pos Pengamanan, 713 Pos Pelayan dan 217 Pos Terpadu.

“Khusus di wilayah Kabupaten Luwu, terdapat 1 pos pelayanan di wilayah Belopa, 2 pos pengamanan di wilayah Ponrang dan Walenrang serta 1 pos terpadu di bandara I Lagaligo kecamatan Bua. Sekitar 245 orang personil akan tersebar pada pos tersebut untuk lebih mendekatkan diri lagi kepada objek yang diamankan sehingga diharapkan lebaran tahun ini akan membawa rasa aman dan berkesan bagi masyarakat.” Ungkap Kapolres Luwu

Turut hadir dalam pelaksanaan Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat 2023 yaitu Ketua DPRD Luwu Rusli  Sunali S.Pd., Ketua Pengadilan Negeri Luwu Andi Adha, S.H., Pabung Kodim 1403 Kapten Cba Marten Luther, Kasi Intelijen Kejari Luwu Jainuardy Mulia, S.H., Kepala BPBD Kabupaten Luwu Drs. Alamsyah, M.Si., Kasat Pol PP Kabupaten Luwu H. Andi Muh. Ahkam Basmin, S.STP., Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu dr. Rosnawari, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Luwu Yermia Maya, Para Kabag dan Kasat Polres Luwu, Para Danramil jajaran Kab. Luwu serta para Kapolsek dan Perwira jajaran Polres Luwu.

Setelah Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat dilanjutkan penyerahan hadiah Lomba Adzan kepada personil Polres Luwu dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H untuk kategori Pejabat Utama Polres Luwu, kategori Kapolsek Jajaran Polres Luwu dan Brigadir perwakilan Satker Polres Luwu. (pn/tribrata-pl)

Baja Juga

News Feed

Hj. Kurniah Patahudding Buka Sosialisasi Dan Rakor Bunda Paud Kabupaten Luwu

Rab, 18 Jun 2025 08:30:23pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka menajamkan dan sinkronisasi program kerja, Pemerintah Kabupaten Luwu melalui Dinas Pendidikan bidang...

Ruang Aula Desa Pabberesseng Dan Rumah Warga Terancam Ambruk, Sungai Bua Mengikis Tanah Warga Setiap Musim Hujan

Rab, 18 Jun 2025 07:59:20pm

BUA, Pilarnewsonline.com - Bugedang, Kepala Desa (Kades) Pabberesseng menunjukan retakan-retakan dinding ruang aula kantor desa nya kepada awak media...

Polres Luwu Gelar Kejuaraan Menembak, Wujud Solidaritas Sambut Hari Bhayangkara ke-79 2025

Rab, 18 Jun 2025 07:06:31pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Polres Luwu menggelar kejuaraan menembak yang dilaksanakan selama dua...

Hasil Pertanian Lambat Ke Pasar Dan Kota, Jamaluddin Mohon Bupati Luwu Perhatikan Pengaspalan Di Desanya

Rab, 18 Jun 2025 06:52:22pm

BAJO BARAT, Pilarnewsonline.com - Melalui media ini, Kepala Desa (Kades) Bonelemo Utara, Jamaluddin menyampaikan potensi desa nya di bidang pertanian...

Ibu dan Dua Anak Terlibat Jaringan Obat Ilegal, Polres Luwu Ungkap Titipan Barang Haram di Tengah Keluarga

Sel, 17 Jun 2025 04:16:45pm

LUWU, Pilarnewsonline.com — Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu kembali mengungkap kasus peredaran obat-obatan terlarang dalam Operasi Antik 2025....

Tak Ada Ruang untuk Balap Liar, Satlantas Polres Luwu Tindak Tegas Remaja yang Terlibat Aksi Ugal-ugalan di Jalanan

Sel, 17 Jun 2025 08:42:41am

LUWU, Pilarnewsonline.com – Menyikapi maraknya aksi balapan liar yang meresahkan warga, khususnya di wilayah Belopa, Polres Luwu melalui Satuan...

Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Walenrang Dorong Ketahanan Pangan Lewat Pekarangan Anggur

Sel, 17 Jun 2025 06:03:18am

LUWU, Pilarnewsonline.com — Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan berbasis lingkungan keluarga, Bhabinkamtibmas Polsek Walenrang Bripka Romawi...

Polsek Bupon Bergerak Bakti Sosial Warnai HUT Bhayangkara ke-79 Tahun 2025 Polres Luwu

Sel, 17 Jun 2025 05:57:51am

LUWU, Pilarnewsonline.com — Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-79, Polsek Bupon bersama Bhayangkari menggelar kegiatan bakti sosial di...

Polres Luwu Konsisten Tingkatkan Profesionalisme Melalui Sosialisasi KUHP Baru

Sel, 17 Jun 2025 05:49:15am

LUWU, Pilarnewsonline.com — Dalam rangka mendukung implementasi Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) yang baru, Polres Luwu melaksanakan...

Tindak Tegas Premanisme, Polres Luwu Rutin Gelar Patroli Perintis Presisi

Sel, 17 Jun 2025 05:42:35am

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Satuan Samapta Polres Luwu melaksanakan patroli...