IMG-20240509-WA0057

LUWU, Pilarnewsonline.com – Bhara Daksa Latimojong anak dari Ibu Indri Warga Desa Ranteballa, Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu yang dievakuasi langsung oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Andi Rian R Djajadi menggunakan helikopter AW169 Polri, Ahad atau Minggu (5/5/2024) kemarin, mendapatkan kunjungan langsung oleh Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Ch. Patoppoi di RS Batara Guru. Kamis (9/5/2024) lalu.

Sebelumnya Indri yang merupakan Ibu dari Bharadaksa, yang pada saat terjadi bencana tanah longsor di Kecamatan Latimojong, masih hamil 9 bulan dan terisolir di lokasi bencana, dievakuasi langsung oleh Kapolda Sulsel bersama dengan warga lainnya.

Indri yang telah dievakuasi kemudian mendapatkan perawatan dan akhirnya melahirkan di RS Batara Guru, pada Senin (6/5/2024), dan diberi nama Bhara Daksa Latimojong oleh Kapolda Sulsel.

Wakapolda Sulsel bersama Kapolres Luwu AKBP Arisandi dan PJU Polda Sulsel lainnya, mengunjungi langsung para korban bencana yang kini mendapatkan perawatan medis di RS Batara Guru termasuk Bhara Daksa dan Ibunya.

Setelah memastikan kondisi Ibu dan Bhara Daksa yang mendapatkan penangan medis yang baik, Wakapolda Sulsel juga mengunjungi para korban lainnya, serta hadir memberikan semangat dan merasakan duka mendalam akibat bencana yang terjadi di Kabupaten Luwu ini, serta tak luput juga memberikan bingkisan bantuan kemanusiaan kepada para korban yang tengah menjalani perawatan.

Sebelum berkunjung ke RS Batara Guru, Wakapolda Sulsel dan rombongan terlebih dahulu melaksanakan peninjauan dan memberikan bingkisan bantuan kemanusiaan di Dapur Umum Satbrimobda Polda Sulsel yang berada di Rest Area Barambing Desa Buntu Kunyi, Kec. Suli, kemudian bertolak menuju Posko Utama di Kantor Desa Kaili yang dijadikan Posko Utama untuk wilayag Desa Kaili dan Poringan, Kec. Suli Barat, untuk meninjau langsung lokasi yang terdampak banjir serta mengunjungi keluarga korban yang ditemukan meninggal dunia akibat banjir di Kec. Suli Barat.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Luwu AKBP Arisandi, Karo Ops Polda Sulsel Kombes Pol Bambang Widjanarko, Dir Samapta Polda Sulsel Kombes Pol Setiadi Sulaksono, Dir Pam Obvit Polda Sulsel Kombes Pol Miftah Palahadin, Wadansat Brimob Polda Sulsel AKBP Fajar Dani Susanto, Kasat Lantas Polres Luwu AKP Jumanto, Kapolsek Suli AKP Ralim, Kasat Samapta Polres Luwu AKP Py Catur Suhendra. (pn/tribrata-pl)

Baja Juga

News Feed

Komitmen Polri Untuk Menjaga Netralitas, Kapolda Sulsel Berikan Sanksi Kepada 2 Perwira Diduga Timses Calon Bupati Bone

Kam, 19 Sep 2024 07:02:02pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Dua oknum polisi di jajaran Polda Sulawesi Selatan, terancam mendapatkan sanksi akibat dugaan pelanggaran netralitas...

Cagub- Cawagub Sulsel Bakal Dikawal 21 Polisi, Ketua KPU dan Bawaslu Masing-masing 6 Personel

Kam, 19 Sep 2024 06:40:53pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, menjamin keamanan setiap calon gubernur dan wakil gubernur...

Tahapan Kampanye Jadi Puncak Kerawanan Pilkada, Polda Sulsel Siagakan 7.656 Polisi

Kam, 19 Sep 2024 06:09:10pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, menyiagakan 7.656 personel dalam mengawal jalannya tahapan kampanye Pilkada...

Tim Resmob Polres Luwu Gercep Ringkus Dua Pelaku Aniaya Dengan Sajam di Desa Tampa

Kam, 19 Sep 2024 05:47:38pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tim Resmob Satreskrim Polres Luwu, gerak cepat (Gercep) dan berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana...

Serukan Pilkada Damai, Kapolda Sulsel Bagikan Ratusan Sembako ke Masyarakat Pulau Lae-lae

Kam, 19 Sep 2024 05:37:47pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com -- Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian Djajadi SIK, MH, melakukan kunjungan ke Pulau Lae-lae, Kecamatan Ujung Pandang,...

Bupati Luwu Presentasekan Laporan Kinerja Triwulan II Dihadapan Tim Evaluator Kemendagri

Kam, 19 Sep 2024 04:37:22pm

JAKARTA, Pilarnewsonline.com – Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si menyampaikan laporan kinerja pada Triwulan II (30 Mei - 21 Agustus...

Pihak PT Masmindo Dwi Area (MDA) Klarifikasi Terkait Tuduhan Penyerobotan Lahan Yang Beredar Di Medsos

Kam, 19 Sep 2024 02:43:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sehubungan dengan video dan berita yang beredar mengenai tuduhan bahwa PT.Masmindo Dwi Area (MDA) telah melakukan...

Pilkada Damai, Kapolres Luwu Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Sen, 9 Sep 2024 01:05:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tahapan pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu terus bergulir, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K.,...

Kesiapsiagaan Bencana Di Luwu, MDA Gelar Latihan Bersama Instansi Terkait

Jum, 30 Agu 2024 06:45:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) lakukan giat Latihan Bersama kesiapsiagaan Bencana yang bekerjasama dengan Badan...

Politisi Partai Golkar Ini Nyatakan Sikap Dukung ABM-Rahmat di Pilkada Luwu 2024

Kam, 15 Agu 2024 04:58:40pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Anggota DPRD Luwu dua periode, Ruddin Sibutu yang akrab disapa Tanaka nyatakan sikap mendukung pasangan bakalan calon...