IMG-20231109-WA0067

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. hadir sebagai narasumber pada acara Sosialisasi Pengawasan Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI dan Polri dalam rangka pelaksanaan Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024, bertempat di Aula Cafe The Zoel Belopa Kabupaten Luwu, Kamis (9/11/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Luwu kembali menekankan dan menghimbau kepada seluruh ASN, anggota TNI dan Polri untuk menjaga netralitasnya agar diperoleh hasil Pemilu yang demokratis.

“Kunci Pemilu yang demokratis adalah regulasi yang baik, birokrasi yang netral, peserta yang taat aturan, pemilih yang cerdas dan partisipatif serta penyelenggara yang berintegritas,” ujar AKBP Arisandi.

Disamping itu, Kapolres Luwu juga mengingatkan berbagai potensi kerawanan yang mungkin muncul sepanjang tahapan pelaksanaan Pemilu di era teknologi informasi 4.0 seperti issu hoax, hate speech, money politics, penggunaan aplikasi Artificial Inteligence (AI) deepfake sebagai media provokatif dan black campaign.

Digambarkan bahwa teknologi informasi telah berubah menjadi sarana baru untuk melaksanakan kampanye guna meraih simpati publik atau justru sebaliknya untuk menyerang lawan politik. Sarana tersebut seperti sebuah bentuk kekuatan baru atau soft power yang diprediksi akan mempengaruhi kaum remaja dan pemuda yang akan menjadi pemilih pemula pada Pemilu 2024. Oleh karenanya, seluruh lapisan masyarakat perlu memperluas literasi digitalnya agar tidak terjebak dalam kecurangan atau bahkan kejahatan informasi dan transaksi elektronik.

Bagi anggota Polri, ketentuan netralitas telah diatur secara tegas dalam pasal 28 ayat (1) Undang-undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, yang berbunyi “Kepolisian Negara Republik Indonesia bersikap netral dalam kehidupan politik dan tidak melibatkan diri pada kegiatan politik praktis.”

Hal itu pun telah dijabarkan kembali di dalam Undang-undang Pemilu No.7 Tahun 2017 tentang Pemilu yang sanksi nya jelas pidana sekaligus sanksi kode etik sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2003 tentang Peraturan Disiplin Anggota Polri serta Perkap Nomor 7 Tahun 2022 tentang Kode Etik Profesi dan Komisi Kode Etik Polri.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh peserta yang terdiri dari Kepala OPD lingkup Pemkab Luwu, Kapolsek Rayon 1 jajaran Polres Luwu, Danramil Belopa Kapten CBA Sudirman, Sekretaris Bawaslu Nuzri Isla, S.T., M.A.P., para Camat Se-kabupaten Luwu dan para Kepala Sekretariat Panwaslu Kecamatan. (pn/tribrata-pl)

Baja Juga

News Feed

Putra-Putri Bangsa Ayo Mendaftar, Polres Luwu Telah Umumkan Penerimaan Menjadi Anggota Polri Tahun 2025

Ming, 9 Feb 2025 10:35:15am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Polres Luwu mengumumkan secara resmi pembukaan Penerimaan Terpadu Polri Tahun Anggaran 2025. Pendaftaran ini mencakup...

Polres Luwu Tangkap Dua Pelaku Pengedar Obat Keras Tanpa Izin, Masyarakat Dihimbau Menjaga Keluarganya

Jum, 7 Feb 2025 02:13:25pm

AKBP Arisandi : "Orang Tua Agar Waspada Jangan Ada Anak Kita Terjerumus" LUWU, Pilarnewsonline.com – Sat Resnarkoba Polres Luwu berhasil...

Kunker di Luwu, Kapolda Sulsel Apresiasi Kebersamaan Forkopimda Dalam Harkamtibmas

Sel, 4 Feb 2025 11:46:34pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kapolda Sulsel Irjen Pol. Yudhiawan bersama Ketua Bhayangkari Daerah Sulsel Ny. Yunita Yudhiawan melaksanakan kunjungan...

Pelarian Berakhir! Empat Pelaku Penganiayaan di Ponrang Ditangkap Polres Luwu

Sel, 4 Feb 2025 11:37:37am

LUWU, Pilarnewsonline.com – Empat pelaku penganiayaan terhadap seorang warga di Desa To’balo, Kecamatan Ponrang Selatan, Kabupaten Luwu, berhasil...

Tinjau Pelaksanaan Makan Bergizi Gratis, Polres Luwu Bersama DPC APDESI Dukung Program Nasional

Jum, 31 Jan 2025 05:39:46pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kapolres Luwu AKBP Arisandi meninjau langsung pelaksanaan Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa-siswi di SDN 605 Padang...

Ungkap Kasus Penipuan Mengatasnamakan Bupati Terpilih, Polres Luwu Amankan Dua Orang Tersangka

Kam, 30 Jan 2025 09:31:01pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Luwu telah mengungkap kasus dugaan tindak pidana penipuan yang dilakukan...

Masmindo Dwi Area Gandeng UNCP Bentuk Desa Tangguh Bencana

Sen, 6 Jan 2025 04:17:12pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Berdasarkan Indeks Risiko Bencana Indonesia (IRBI) 2022–2024. Kabupaten Luwu, di mana PT Masmindo Dwi Area (MDA)...

Sukses Polres Luwu Gelar Rilis Akhir Tahun, AKBP Arisandi Paparkan Capaian Kinerja Di 2024

Sel, 31 Des 2024 04:50:22pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Polres Luwu menggelar acara press release akhir tahun di Aula Tebbakke Tongngenge Mapolres Luwu, untuk memaparkan...

Dua Jam Setelah Kejadian Penganiayaan Sadis, Polres Luwu Gerak Cepat Amankan Pelaku

Sel, 31 Des 2024 04:31:33pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Tim Resmob Polres Luwu bersama Unit Reskrim Polsek Belopa berhasil menangkap pelaku penganiayaan sadis dengan senjata...

Forkopimda Luwu Tinjau Ibadah Natal dan Pospam Nataru Guna Pastikan Kondusifitas Wilayah

Jum, 27 Des 2024 11:25:12am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kapolres Luwu, AKBP Arisandi S.H., S.I.K., M.Si., bersama dengan Pj Bupati Drs. Muh. Saleh, M.Si., Dandim 1403/Palopo...