IMG-20230512-WA0079

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com – Ribuan Kader Pemuda Pancasila (PP) Sulawesi Selatan mengawal St. Diza Rasyid Ali menuju kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulsel di jalan AP Pettarani, Kota Makassar, pada Jum’at (12/5/2023) siang.

Diza Rasyid Ali mendaftarkan diri menjadi calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD-RI) Provinsi Sulawesi Selatan priode 2024-2029. Di Aula KPU Sulsel, Diza menyerahkan sejumlah berkas persyaratan pendaftaran yang telah ditetapkan.

Diwaktu yang sama, Bawaslu dan KPU Sulsel melakukan Veryfikasi, dan mencocokkan berkas yang diserahkan dengan data yang diupload di Silon DPD, untuk memastikan data fisik yang diserahkan sesuai dengan data yang diupload di Silon.

“Setelah dilakukan pemeriksaan, maka apa yang ada di Silon dan berkas yang diserahkan sama, dengan demikian persyaraatan diterima dan akan ditindaklanjuti oleh KPU,” ungkap perwakilan Bawaslu Sulsel.

Setelah berkas dinyatakan lengkap dan diterima, Liaison Officer (LO) Irma Syahril yang ditunjuk sebagai naradamping Diza Rasyid Ali, menandatangani berkas pendaftaran.

Kepada Awak media usai melakukan pendaftaran, Diza mengungkapkan niatnya maju sebagai calon DPD Sulsel sebagai representasi perjuangan kaum hawa.

“Saya perempuan Sulawesi selatan selalu mau melihat prestasi. Setiap langkah yang saya lakukan adalah prestasi. Baik di olahraga dan lain-lain. Maka saya ingin langkah wanita-wanita di sulsel adalah prestasi,” kata Diza Rasyid Ali.

Untuk diketahui, sebanyak 11 ribu orang kader pemilik kartu tanda anggota (KTA) PP se- Sulawesi Selatan dinyatakan siap memperjuangkan Diza. Hal tersebut berdasarkan mandat langsung Ketua Umum MPN PP, Japto Soelistyo Soerjosoemarno.

Kepada kader PP Sulsel, Diza mengatakan jika sebagai organisasi besar, PP punya pengurus hingga pada tingkat basis, jaga nama baik organisasi, berbuat yang baik sehingga masyarakat di Sulsel merasakan manfaat keberadaan kita dan selalu mengatakan untung ada Pemuda Pancasila.

“Rapatkan barisan, ini kita satu komando, bekerjalah jikalau memang kita mencintai organisasi. Ayo kita bekerja mulai sekarang. Kita sudah buktikan bahwa kita telah lulus pada veryfikasi faktual,” kuncinya. (pn/ris-pp)

Baja Juga

News Feed

Satlantas Polres Luwu Sumbang 31 Kantong Darah di Hari Bhayangkara Ke-68 2023

Kam, 21 Sep 2023 05:11:25pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Dalam rangka menyambut peringatan Hari Lalu Lintas Bhayangkara yang ke-68 tahun 2023, Satuan Lalu Lintas Polres Luwu...

Job Fit Diakhir Jabatan BM, Ini Penyampaian Sekda Luwu Sekda untuk Meningkatkan Kinerja Pejabat Pratama

Kam, 21 Sep 2023 04:43:07pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Pelaksanaan acara Job Fit kembali digelar oleh Pemerintah Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan. Acara tahunan ini...

Dampingi Dr.Hj.Hayarna Hakim, Kadis Ketahanan Pangan Salurkan 454,31 Ton Bantuan Beras Kepada Masyarakat Luwu

Rab, 20 Sep 2023 06:30:42pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Kepala Dinas (Kadis) Ketahanan Pangan Kabupaten Luwu, Ruslang,ST menyampaikan terkait penyaluran bantuan beras dari...

Bupati Luwu Serahkan 200 Handtraktor Ke Kelompok Tani, Ini Harapan Dr.Drs.H.Basmin Mattayang,MPd

Sen, 18 Sep 2023 02:14:22pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Pemerintah Kabupaten Luwu melalui dinas Pertanian mengalokasikan anggaran APBD tahun 2023 untuk pengadaan 200 unit...

Deklarasi 5 Pilar STBM, Basmin Launching Gerakan Satu Hati, Inovasi Dinas Kesehatan Luwu

Jum, 15 Sep 2023 02:15:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Bupati Luwu, Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, MPd secara resmi melaunching Gerakan Satu Hatiku (Satu Pintu Cegah dan Atasi...

Bupati Basmin Sidak Siang Hari, Pastikan ASN Luwu Tetap Disiplin

Kam, 14 Sep 2023 03:21:35pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Bupati Luwu, Dr. Drs. H. Basmin Mattayang, MPd melakukan inspeksi mendadak (sidak) dilingkungan Kantor Pemkab Luwu, Kamis...

Diduga Pungli Pembuatan KTP, KK Dan Akte Kelahiran Di Kantor UPT Walmas, Ini Klarifikasi Kadis Dukcapil Luwu

Rab, 13 Sep 2023 02:57:24pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Melalui media ini, salah satu mantan kepala Desa sekaligus warga di kecamatan Lamasi Timur kabupaten Luwu yang tidak mau...

Hj.Hayarna Hakim Serahkan Bantuan Ternak Program PPKE Pada Desa Buntu Kamiri

Sel, 12 Sep 2023 06:44:22pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Luwu, Dr. Hj. Hayarna Hakim, SH.,M.Si...

Jelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Luwu Berbagi Bantuan

Sen, 11 Sep 2023 08:43:30pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Jelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Satlantas Polres Luwu adakan kegiatan "Tali Asuh" dengan berbagi kepada Masyarakat...

Sosialisasi OPS Zebra Pallawa 2023, AKP Mahrus Ibrahim Ajak Patuhi Aturan Lalin Kurangi Angka Kecelakaan

Sen, 11 Sep 2023 05:52:13pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sebanyak 309 Pelanggar lalulintas terjaring razia Operasi Zebra Satlantas Polres Luwu hingga Senin (11/9/2023). Hal itu...