IMG-20250303-WA0042

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka menciptakan situasi yang kondusif selama bulan suci Ramadan, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Luwu akan menindak tegas penggunaan knalpot brong atau knalpot bising di jalan raya.

Selain itu, Satlantas Polres Luwu juga mengingatkan para remaja agar tidak melakukan aksi balap liar yang berpotensi membahayakan diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya.

Kasat Lantas Polres Luwu AKP Sarifuddin, S.H., M.H., menegaskan bahwa penggunaan knalpot tidak standar merupakan pelanggaran lalu lintas yang dapat dikenakan sanksi sesuai dengan Pasal 285 ayat 1 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.

“Kami akan meningkatkan pengawasan dan penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas, terutama penggunaan knalpot brong yang mengganggu ketertiban umum, serta aksi balap liar yang berisiko tinggi menyebabkan kecelakaan. Kami harap masyarakat, terutama generasi muda, dapat lebih bijak dalam berkendara,” ujar AKP Sarifuddin.

Beliau juga mengajak para remaja untuk mengisi waktu selama Ramadan dengan kegiatan yang lebih positif dan bermanfaat.

“Daripada menghabiskan waktu dengan hal yang berisiko seperti balapan liar, lebih baik diisi dengan kegiatan keagamaan, olahraga, atau aktivitas sosial yang membawa manfaat bagi diri sendiri dan lingkungan sekitar,” tambahnya.

Satlantas Polres Luwu akan terus melakukan patroli rutin, khususnya di titik-titik rawan balapan liar dan daerah yang sering terjadi gangguan ketertiban akibat knalpot bising. Masyarakat diharapkan dapat berperan aktif dengan melaporkan jika menemukan aktivitas yang mengganggu kenyamanan dan ketertiban lalu lintas.

Polres Luwu mengimbau seluruh pengguna jalan untuk tetap mematuhi aturan berlalu lintas demi menjaga ketertiban, keamanan, dan kenyamanan bersama, terutama di bulan suci Ramadan ini. (pn/tribrata-pl)

Baja Juga

News Feed

Bus Adhi Putra Rute Makassar-Poso Kecelakaan Tunggal di Luwu, Puluhan Penumpang Terjebak

Rab, 19 Mar 2025 08:14:31am

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sebuah bus angkutan umum antar propinsi, Adhi Putra dengan nomor polisi DD 7359 MZ, yang melayani rute Makassar – Poso,...

Polres Luwu Perkuat Sinergi Lintas Sektoral, Pastikan Idul Fitri 1446 H 2025 Aman Dan Nyaman

Sel, 18 Mar 2025 06:38:30pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Menjelang perayaan Idul Fitri 1446 H, Polres Luwu menggelar rapat koordinasi lintas sektoral bertempat di Aula Tebbbke...

Polri untuk Masyarakat : Polres Luwu Sigap Hadir dan Beri Bantuan Bagi Korban Kebakaran

Sel, 18 Mar 2025 06:23:46pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kepolisian Resor (Polres) Luwu bergerak cepat menanggapi kebakaran hebat yang melanda Dusun Dandai, Desa Salubua,...

Pertengahan Ramadhan 2025, AKBP Arisandi Ngabuburit Bersama Warga, Dengarkan Keluhan dan Berikan Imbauan Kamtibmas

Sel, 18 Mar 2025 06:14:11pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Mengisi waktu menjelang berbuka puasa, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. menyempatkan diri untuk...

Polres Luwu Gelar Buka Puasa Bersama Tahanan, Wujud Kepedulian dan Kebersamaan di Bulan Suci

Sel, 18 Mar 2025 06:04:54pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Polres Luwu menggelar Kegiatan Buka Puasa Bersama...

Kapolres Luwu Ikuti Tadarus Al-Qur’an, Polri Panjatkan Doa untuk Masyarakat dan Keselamatan Anggota

Jum, 14 Mar 2025 09:29:56pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan suci Ramadhan, jajaran Polres Luwu menggelar kegiatan Tadarus...

Polri Selalu di Hati, Sat Intelkam Polres Luwu Bersama Mahasiswa Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan 2025

Jum, 14 Mar 2025 09:24:23pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Sat Intelkam Polres Luwu bersama mahasiswa menggelar aksi berbagi takjil kepada para pengguna jalan yang melintas di...

Balap Liar Bukan Budaya Ramadhan, Satlantas Polres Luwu Gencarkan Penertiban

Jum, 14 Mar 2025 09:08:23pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Satlantas Polres Luwu terus menggencarkan operasi penertiban balap liar yang kerap dilakukan oleh remaja di bulan suci...

Gercep Pak Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Motor di Belopa dalam Waktu Kurang dari Sehari

Jum, 14 Mar 2025 08:59:26pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Unit Reskrim Polsek Belopa Gerak Cepat (Gercep) dalam menangani kasus pencurian sepeda motor di wilayahnya. Kurang dari...

Turun Langsung Bagikan Takjil Ramadhan 2025, Kapolres Luwu Ajak Pengendara Utamakan Keselamatan

Jum, 14 Mar 2025 08:49:24pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin...