IMG-20240226-WA0243

Hj. AISYAH SALEH : “Siap Melanjutkan 10 Program Pokok PKK”

LUWU, Pilarnewsonline.com – Pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) menggelar kegiatan Serah Terima Jabatan Ketua TP PKK Kabupaten Luwu dari ketua yang lama Dr. Hj. Hayarna Hakim, SH. MSi kepada Pj. Ketua Hj. Aisyah Saleh. Acara serah terima jabatan ini dilaksanakan di aula kantor Bappelitbangda, Senin (26/2/2024).

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan lagu Mars PKK kemudian dilanjutkan pemutaran kaleidoskop kegiatan pengurus TP-PKK Kabupaten Luwu periode 2019-2024 yang membuat suasana menjadi hening dan penuh haru.

Serah terima jabatan dilakukan diawali penandatanganan berita acara yang dilakukan oleh Hj. Hayarna Hakim bersama Hj. Aisyah Saleh. Usai penandatanganan, Hj. Hayarna Hakim menyerahkan buku memori pertanggungjawaban PKK Kabupaten Luwu kepada Hj. Aisyah Saleh.

Hj. Hayarna menyampaikan bahwa 10 program pokok PKK yang menjadi ajuan TP PKK Kabupaten Luwu periode 2019-2024 dapat terlaksana berkat peran aktif pengurus mulai dari tingkat Kabupaten hingga ke tingkat kelompok dasawisma yang ada didesa.

“Saya tidak tahu mau bilang apa dihadapan ibu-ibu semua, banyak kenangan yang telah kita lalui dan banyak sejarah yang kita torehkan bersama untuk kepentingan masyarakat Kabupaten Luwu yang buktinya telah kita saksikan tadi melalui tayangan kaleidoskop”, kata Hj. Hayarna.

Sebelum menutup sambutannya, atas peran aktif semua tingkatan pengurus TP PKK, Hj Hayarna mengucapkan terima kasih sekaligus permohonan maaf.

“Saya sadar, selama kita berinteraksi dalam melaksanakan program-program PKK, ada kata atau sikap yang kurang berkenan, melalui kesempatan ini saya sampaikan permohonan maaf saya dan ucapan terima kasih yang tak terhingga atas dukunganta semua”, ujar Hj. Hayarna.

Sementara itu, Pj Ketua TP-PKK Kabupaten Luwu, Hj. Aisyah Saleh yang juga menjabat sebagai pengurus Pokja IV TP-PKK provinsi Sulawesi Selatan dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Dinas Pemberdayaan Masyarakata Desa provinsi Sulawesi Selatan menuturkan bahwa gerakan PKK sesungguhnya adalah potensi pembangunan bagi bangsa Indonesia.

“Dengan memahami potensi yang dimiliki, maka harus digelorakan dan dikembangkan secara terus menerus. Selaku Pj Ketua TP PKK Kabupaten Luwu, saya dan kita semua akan melanjutkan 10 program pokok PKK, baik itu program nasional maupun program yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Kabupaten Luwu”, tutur Hj. Aisyah.

Agar dapat berjalan dengan baik, Hj Aisyah mengatakan perlu ada sinergitas semua pihak serta peran aktif semua tingkatan pengurus TP PKK Kabupaten Luwu.

“Harapan saya, semua pengurus dapat mendukung dan kerjasama yang baik agar program yang akan kita tetapkan nantinya dapat terlaksana dengan baik pula”, tutup Hj. Aisyah. (pn/dkm)

Baja Juga

News Feed

Komitmen Polri Untuk Menjaga Netralitas, Kapolda Sulsel Berikan Sanksi Kepada 2 Perwira Diduga Timses Calon Bupati Bone

Kam, 19 Sep 2024 07:02:02pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Dua oknum polisi di jajaran Polda Sulawesi Selatan, terancam mendapatkan sanksi akibat dugaan pelanggaran netralitas...

Cagub- Cawagub Sulsel Bakal Dikawal 21 Polisi, Ketua KPU dan Bawaslu Masing-masing 6 Personel

Kam, 19 Sep 2024 06:40:53pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi, menjamin keamanan setiap calon gubernur dan wakil gubernur...

Tahapan Kampanye Jadi Puncak Kerawanan Pilkada, Polda Sulsel Siagakan 7.656 Polisi

Kam, 19 Sep 2024 06:09:10pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, menyiagakan 7.656 personel dalam mengawal jalannya tahapan kampanye Pilkada...

Tim Resmob Polres Luwu Gercep Ringkus Dua Pelaku Aniaya Dengan Sajam di Desa Tampa

Kam, 19 Sep 2024 05:47:38pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tim Resmob Satreskrim Polres Luwu, gerak cepat (Gercep) dan berhasil mengamankan dua orang pelaku tindak pidana...

Serukan Pilkada Damai, Kapolda Sulsel Bagikan Ratusan Sembako ke Masyarakat Pulau Lae-lae

Kam, 19 Sep 2024 05:37:47pm

MAKASSAR, Pilarnewsonline.com -- Kapolda Sulsel, Irjen Pol Andi Rian Djajadi SIK, MH, melakukan kunjungan ke Pulau Lae-lae, Kecamatan Ujung Pandang,...

Bupati Luwu Presentasekan Laporan Kinerja Triwulan II Dihadapan Tim Evaluator Kemendagri

Kam, 19 Sep 2024 04:37:22pm

JAKARTA, Pilarnewsonline.com – Penjabat Bupati Luwu, Drs. H. Muh. Saleh, M.Si menyampaikan laporan kinerja pada Triwulan II (30 Mei - 21 Agustus...

Pihak PT Masmindo Dwi Area (MDA) Klarifikasi Terkait Tuduhan Penyerobotan Lahan Yang Beredar Di Medsos

Kam, 19 Sep 2024 02:43:05pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Sehubungan dengan video dan berita yang beredar mengenai tuduhan bahwa PT.Masmindo Dwi Area (MDA) telah melakukan...

Pilkada Damai, Kapolres Luwu Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Sen, 9 Sep 2024 01:05:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Tahapan pemilihan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Luwu terus bergulir, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K.,...

Kesiapsiagaan Bencana Di Luwu, MDA Gelar Latihan Bersama Instansi Terkait

Jum, 30 Agu 2024 06:45:48pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - PT Masmindo Dwi Area (MDA) lakukan giat Latihan Bersama kesiapsiagaan Bencana yang bekerjasama dengan Badan...

Politisi Partai Golkar Ini Nyatakan Sikap Dukung ABM-Rahmat di Pilkada Luwu 2024

Kam, 15 Agu 2024 04:58:40pm

LUWU, Pilarnewsonline.com - Anggota DPRD Luwu dua periode, Ruddin Sibutu yang akrab disapa Tanaka nyatakan sikap mendukung pasangan bakalan calon...