Lomba DAsawisma 2020.

ERNY VERONICA MARAMBA,SH.M.Hum : “Kabupaten Luwu Bisa Sebagai Penghasil Sayuran, Tidak Perlu Lagi Beli dari Daerah Lain”

LUWU, PilarNews – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Luwu gelar acara puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke – 48 tahun 2020 di Gedung Simpurusiang Kelurahan Senga Kecamatan Belopa, selasa (24/11)

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Luwu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Ketua Persit KCK Cab XXXVIII Kodim 1403/SWG, Pengurus Bhayangkari Polres Luwu, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Luwu dan jajaran Pengurus TP-PKK dari tingkat Desa hingga Kabupaten juga hadir.

Peringatan HKG PKK Ke – 48 tingkat kabupaten Luwu dirangkaikan dengan penyerahan penghargaan kepada 681 pemenang lomba Dasawisma tingkat desa se Kabupaten Luwu. Selain menerima penghargaan, para kelompok Dasawisma juga menerima bantuan bibit sayuran yang di wakili oleh Ketua TP-PKK Kecamatan masing-masing.

Ketua TP-PKK Kabupaten Luwu, Hj.Hayarna Basmin dalam sambutannya mengungkapkan tiga dari berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh TP-PKK Kabupaten Luwu dalam tahun 2020. “Memperingati HKG PKK Ke-48 tahun, TP-PKK Kabupaten Luwu melaksanakan berbagai rangkaian kegiatan, diantaranya adalah melakukan monitoring 10 program pokok PKK di 22 Kecamatan”,

“Kemudian Lomba Menu Sehat berbahan dasar daun kelor, serta Lomba Dasawisma tingkat desa se Kabupaten Luwu. Para pemenang lomba dasawisma kami berikan penghargaan dari juara satu sampai juara tiga terbaik pada setiap atau masing-masing Desa dan Kelurahan”. Terang Hj.Hayarna Basmin

Hj.Hayarna Basmin juga menyampaikan bahwa, terdapat 227 Desa bersama Kelurahan se Kabupaten Luwu, “Sehingga jumlah kelompok Dasawisma yang jura satu sampai tiga dan berhak mendapatkan penghargaan pada hari ini sebanyak 681 kelompok yang kami berikan”.

Hayarna Basmin juga menyampaikan bahwa kegiatan lomba yang dilaksanakan adalah salasatu bagian dari bentuk Pembinaan TP-PKK Kabupaten Luwu terhadap pengurus yang berada pada tingkat kecamatan dan Desa. “Penyelenggaraan Lomba Menu sehat dan Lomba Dasawisma adalah bagian dari bentuk pembinaan kepada pengurus PKK”,

“Lomba Menu Sehat dengan berbahan dasar daun kelor dimaksudkan agar pengurus dan masyarakat bisa memahami dan mampu mengolah berbagai menu makanan yang berbahan dasar dari tanaman herbal. Sedangkan Lomba Dasawisma bertujuan untuk membina masyarakat dalam sebuah kelompok dari TP-PKK untuk melakukan aktifitas bermanfaat bagi keluarga, seperti memanfaatkan lahan pekarangan untuk bercocok tanam hingga membuat kerajinan tangan”. Jelasnya

Senada dengan Ketua Umum TP-PKK Kabupaten Luwu, Kepala Kejaksaan Negeri Luwu, Erni Veronika Maramba mengatakan bahwa upaya pembinaan yang dilakukan oleh TP-PKK Kabupaten Luwu adalah salah satu upaya dalam membantu Pemulihan Ekonomi Nasional

“Dengan mengelola lahan pekarangan, kelompok Dasawisma bisa menanam tanaman yang bermanfaat seperti sayuran dan tanaman obat keluarga. Hasilnya bisa dikonsumsi sendiri, dan juga dapat dijual untuk menambah penghasilan keluarga”.

“Bahkan jika dilakukan secara serentak, bukan hal yang mustahil jika suatu saat Kabupaten Luwu bisa sebagai penghasil sayuran dan tidak perlu lagi membeli sayuran dari daerah lain. Kegiatan semacam ini adalah bentuk pembinaan terhadap masyarakat dan telah membantu pemerintah dalam upaya Pemulihan Ekonomi Nasional di masa Pandemik Covid-19”. Harapan Kejari (pn/komin)

Baja Juga

News Feed

Polres Luwu Perkuat Sinergi Lintas Sektoral, Pastikan Idul Fitri 1446 H 2025 Aman Dan Nyaman

Sel, 18 Mar 2025 06:38:30pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Menjelang perayaan Idul Fitri 1446 H, Polres Luwu menggelar rapat koordinasi lintas sektoral bertempat di Aula Tebbbke...

Polri untuk Masyarakat : Polres Luwu Sigap Hadir dan Beri Bantuan Bagi Korban Kebakaran

Sel, 18 Mar 2025 06:23:46pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Kepolisian Resor (Polres) Luwu bergerak cepat menanggapi kebakaran hebat yang melanda Dusun Dandai, Desa Salubua,...

Pertengahan Ramadhan 2025, AKBP Arisandi Ngabuburit Bersama Warga, Dengarkan Keluhan dan Berikan Imbauan Kamtibmas

Sel, 18 Mar 2025 06:14:11pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Mengisi waktu menjelang berbuka puasa, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. menyempatkan diri untuk...

Polres Luwu Gelar Buka Puasa Bersama Tahanan, Wujud Kepedulian dan Kebersamaan di Bulan Suci

Sel, 18 Mar 2025 06:04:54pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, Polres Luwu menggelar Kegiatan Buka Puasa Bersama...

Kapolres Luwu Ikuti Tadarus Al-Qur’an, Polri Panjatkan Doa untuk Masyarakat dan Keselamatan Anggota

Jum, 14 Mar 2025 09:29:56pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan suci Ramadhan, jajaran Polres Luwu menggelar kegiatan Tadarus...

Polri Selalu di Hati, Sat Intelkam Polres Luwu Bersama Mahasiswa Tebar Kebaikan di Bulan Ramadhan 2025

Jum, 14 Mar 2025 09:24:23pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Sat Intelkam Polres Luwu bersama mahasiswa menggelar aksi berbagi takjil kepada para pengguna jalan yang melintas di...

Balap Liar Bukan Budaya Ramadhan, Satlantas Polres Luwu Gencarkan Penertiban

Jum, 14 Mar 2025 09:08:23pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Satlantas Polres Luwu terus menggencarkan operasi penertiban balap liar yang kerap dilakukan oleh remaja di bulan suci...

Gercep Pak Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Motor di Belopa dalam Waktu Kurang dari Sehari

Jum, 14 Mar 2025 08:59:26pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Unit Reskrim Polsek Belopa Gerak Cepat (Gercep) dalam menangani kasus pencurian sepeda motor di wilayahnya. Kurang dari...

Turun Langsung Bagikan Takjil Ramadhan 2025, Kapolres Luwu Ajak Pengendara Utamakan Keselamatan

Jum, 14 Mar 2025 08:49:24pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Luwu AKBP Arisandi, S.H., S.I.K., M.Si. memimpin...

Brigadir Muda Polres Luwu Tebar Kebaikan, Ramadhan 2025 Barokah untuk Masyarakat

Jum, 14 Mar 2025 08:42:19pm

LUWU, Pilarnewsonline.com – Dalam semangat Ramadhan Barokah, sejumlah brigadir muda Polres Luwu menggelar aksi sosial dengan membagikan takjil...